Senin, 16 Maret 2015

WASPADA, AKSI BEGAL MOTOR MUNCUL DI BIMA


Kota Bima – Lensa Post,  
Masyarakat harus waspada karena aksi begal kini ada di Kota Bima. Rendiansyah (17 thn), seorang siswa salah satu SMA di Kota Bima menjadi korban pembegalan di depan gedung Paruga Nae, Jalan Soekarno-Hatta Kota Bima, Minggu malam, Pelajar asal Desa Jia Kecamatan Sape Kabupaten Bima itu, sempat ditodong oleh pelaku pembegalan menggunakan senjata api (Senpi). Pelaku hingga saat ini masih dalam pengejaran Polisi. Rendiansyah yang ditemui di Sat Reskrim Polres Bima Kota, Rabu kemarin, menceritakan peristiwa itu terjadi saat nongkrong di taman depan Paruga Nae, Minggu malam. Dua pemuda tak dikenal mengendarai sepeda motor Yamaha Scorpio mendatanginya. “Mereka (pelaku) sok akrab dan memberikan uang pada saya untuk membeli minuman,” katanya.
Setelah itu, lanjut Rendiansyah, seorang pelaku meminta sepeda motor miliknya untuk menjemput teman wanita
mereka. Sadar jika pelaku berniat jahat, Rendiansyah pun menolak dan mempertahankan sepeda motor yang dirampas paksa pelaku. “Seorang pelaku menarik paksa motor saya, seorangnya lagi memukul saya,” ujarnya. Karena pelaku memegang senjata api rakitan jenis pistol, Rendiansyah berteriak rampok sambil berlari minta tolong. Pelaku pun mengejar Rendiansyah sampai di depan hotel La Ila, tidak jauh dari gedung Paruga Nae. Pelaku lantas menodong korban dengan pistol rakitan, namun korban tertolong berkat sejumlah orang depan hotel turut meneriaki rampok. “Pelaku sempat menodongkan pistol ke arah orang-orang di depan hotel,” kata Rendiansyah. “Karena panik, pelaku kabur membawa sepeda motor Satria FU milik saya,” katanya lagi.
Aksi begal pertama yang terjadi di Kota Bima ini turut diselidiki anggota Resmob. Sehari kemudian, diketahui jika pelaku dan sepeda motor korban berada di wilayah Desa Ngali Kecamatan Belo Kabupaten Bima. Namun saat digerebek, anggota Resmob tidak mendapatkan pelaku. Hanya sepeda motor Yamaha Scorpio yang diduga digunakan pelaku dan sepeda motor milik korban yang diamankan Resmob. “Kita serahkan barang-bukti sepeda motor ini ke Sat Reskrim Polres Bima Kota” ujar anggota Resmob, Brigadir Adi Aprianto, di Sat Reskrim, Rabu 11 Maret 2015. Kepala Sat Reskrim Polres Bima Kota, IPTU Yerri T. Putra, membenarkan telah menerima pelimpahan dua barang bukti kasus pembegalan itu. Pihaknya sedang mengambil keterangan korban untuk mengungkap pelaku pembegalan. “Kasus ini sedang kami selidiki,” ujarnya singkat. (LP/akt-ald)
  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar