Jumat, 06 Maret 2015

USAID TAWARKAN BEASISWA S2 UNTUK PNS DAN MASYARAKAT NTB


Mataram – Lensa Post,
Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi menerima kunjungan tiga orang perwakilan dari United States Agency for International Development (USAID) atau Badan Bantuan Pembangunan Internasional Amerika, di Ruang Kerja Gubernur, Selasa (3/3/2015). Kunjungan tiga perwakilan USAID ini untuk menawarkan kerjasama kepada gubernur, tentang program beasiswa prestasi (Program to Extend Scholarship and Training to Achieve Sustainable Impacts) bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan masyarakat NTB yang ingin melanjutkan pendidikan S2 di perguruan tinggi di Amerika. Dalam pertemuan tersebut, USAID melalui Deputy Chief of Party USAID Prestasi Scholarship Program, Ahmad Abdullah menyebutkan, program beasiswa prestasi ini memiliki kaitan dengan bidang lingkungan hidup, pendidikan, kesehatan, politik dan demokrasi serta Economic Growth. Namun, untuk tahun ini beasiswa yang ditawarkan terlebih dahulu difokuskan pada bidang lingkungan hidup dan pendidikan. “Ini adalah rencana kerjasama kami dengan pemerintah
daerah NTB untuk beasiswa S2 dan training ke Amerika Serikat. 75 persen diutamakan untuk pegawai negeri sipil dan 25 persen sisanya untuk non PNS,” kata Ahmad. Beasiswa Prestasi, lanjut Ahmad, akan menyasar calon penerima beasiswa berkualitas, serta menunjukkan performa kepemimpinan terbaik yang datang dari sektor publik atau swasta, demi mendukung pembangunan di Indonesia khususnya di NTB. Bagi pelamar yang telah dinyatakan lulus Beasiswa Prestasi, katanya, nanti akan diberikan Pre-Departure Briefing yang mencakup tiga komponen utama yaitu pelatihan Bahasa Inggris maksimal selama 6 bulan (tergantung nilai TOEFL), pelatihan kepemimpinan dan pelatihan statistik.
Terkait tawaran kerjasama ini, Gubernur NTB yang dalam pertemuan itu ditemani Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (dikpora) NTB, Dr. Ir. H. Rosiady Sayuti, M.Sc, menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada USAID atas tawaran program Beasiswa Prestasi yang ditujukan untuk kalangan PNS dan masyarakat NTB. “Saya sangat mengapresiasi dan berharap program ini bisa segera dimulai. Kalau dalam program ini diutamakan PNS memang sesuai dengan harapan kami. Walaupun ke depannya, kami juga mengharapkan akan hadir program-program yang bisa lebih menjangkau masyarakat kami, karena anak-anak muda di NTB banyak yang memiliki potensi,” ujar gubernur. Gubernur mengakui, sumber daya manusia di NTB perlu terus dipertajam dan diasah kemampuannya, agar bisa menjadi pelayan publik yang kompeten dan bisa memahami metode-metode pelayanan publik yang sekarang sedang berkembang. Ia pun menegaskan, akan membicarakan lebih lanjut tawaran kerjasama program Beasiswa Prestasi ini, khususnya dengan Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, yang dalam waktu dekat diagendakan akan melakukan kunjungan kerja ke NTB. (LP/H-Putri)


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar