Rabu, 17 Februari 2016

DIKES KOTA BIMA SOSIALISASI PIN POLIO

Kota Bima – Lensa Post,
Dinas Kesehatan Kota Bima, rabu (17/2/2015) menggelar pertemuan sosialisasi Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio Tingkat Kota Bima. Acara yang dihadiri dan dibuka oleh asisten II Kota Bima, Ir. Zulkifli, M.AP ini, dimaksudkan untuk melakukan advokasi, sosialisasi dan koordinasi dengan Puskesmas dalam pelaksaanaan PIN Polio, sehingga dapat diketahui sejauh mana kesiapan pelaksanaan PIN di Kota Bima. Kegiatan yang dilaksanakan sehari tersebut diikuti 50 peserta yang berasal dari seluruh kader posyandu dan lintas sektor lainnya termasuk puskesmas. Ketua Panitia, Dr. Nuriah Azis, menjelaskan bahwa secara kuantitas cakupan imunisasi di Kota Bima telah menunjukan trend peningkatan dan mencapai target nasional. Namun secara kualitas cakupan tersebut masih perlu ditingkatkan lagi. Hal senada juga disampaikan Asisten II Kota Bima, Ir. Zulkifli M.Ap bahwa pelaksaanaan pekan imunisasi ini bukan saja sekedar pencapaian target namun lebih kepada meningkatkan kesejahteraan masyarakat, tentang pentingnya imunisasi.  
Diakui Zulkifli, bahwa untuk mensukseskan kegiatan imunisasi nasional ini, bukan hanya tanggung jawab Dinas kesehatan saja, melainkan semua pihak mulai dari pemangku kebijakan, petugas kesehatan, LSM, Institusi Pendidikan, Tokoh masyarakat dan yang terpenting adalah masyarakat itu sendiri. Dinas Kesehatan dalam hal ini diharapkan mampu meningkatkan upaya promosi kesehatan tentang pentingnya imunisasi dan membuka pelayanan imunisasi di berbagai pelayanan kemasyarakatan. Di akhir sambutannya Asisten II mengharapkan dari pertemuan ini nantinya didapat formula atau strategi yang tepat untuk memotivasi masyarakat agar bisa berpartisipasi dalam setiap program imunisasi, sehingga dapat memutus mata rantai penularan penyakit khususunya penyakit-penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi. (LP/H-Mahfudz)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar