Kamis, 03 Maret 2016

WAWALI PIMPIN UPACARA HUT DAMKAR KE - 97

Kota Bima – Lensa Post,
Wakil Walikota Bima memimpin upacara dalam rangka peringatan HUT Pemadam Kebakaran Ke-97 Tahun 2016, bertempat di halaman Kantor Walikota Bima, Selasa (1/3). Upacara ini dihadiri serta rekan-rekan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Bima, Sekda Kota Bima, Asisten, Staf Ahli dan Kepala SKPD dan Kabag di lingkungan Pemerintah Kota Bima.Dalam sambutannya Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo yang dibacakan oleh Wakil Walikota Bima H. A Rahman H Abidin, SE. mengatakan peringatan HUT Damkar ke-97 ini menjadi momentum seluruh bangsa Indonesia melakukan gerakan perang terhadap kebakaran, dan pentingnya mengedepankan tindakan preventif atau pencegahan daripada responsif kebakaran.
“Apabila ada kebakaran, lakukan segera pemadaman dini, jangan biarkan api tumbuh menjalar membesar, karena kobaran api yang telah membesar akan sulit dipadamkan, yang akibatnya dapat menimbulkan korban jiwa, kerugian materi, kehilangan mata pencarian, kemunduran ekonomi, kerusakan lingkungan, dan bahkan khusus untuk kebakaran hutan dan lahan gambut dapat menimbulkan bencana pencemaran asap yang berdampak terhadap kesehatan dan transportasi serta terganggunya aktivitas ekonomi”, jelas Wawali. Dijelaskannya pula, tanggal 1 Maret merupakan hari bersejarah bagi petugas pemadam kebakaran yang dahulu dikenal dengan sebutan branweer. Kita mengenang kisah perjuangan dan pengorbanan petugas pemadam kebakaran dalam melakukan perlawanan terhadap kobaran api, baik di pemukiman penduduk, bangunan gedung publik, pabrik atau industri, pasar, hutan dan lahan gambut.
Diingatkannya pula agar seluruh Aparut Sipil Negara agar terus bekerja dan berbuat lebih baik demi bangsa dan negara. Sekaligus melakukan revolusi mental dalam bentuk pelayanan dan penyelamatan, dalam rangka menciptakan kembali keamanan dan kenyaman bagi setiap bangsa dengan berperilaku sesuai karakter bangsa Indonesia. Oleh karena itu, patutlah kita peringati hari pemadam kebakaran setiap tahunnya sebagai bentuk penghargaan atas perjuangan para petugas pemadam kebakaran yang kita kenal sejak tahun l9l9 telah memberikan pelayanan, pencegahan, pemadaman kebakaran dan penyelamatan terhadap korban kebakaran dan bencana lainnya. Pasukan Damkar mempunyai motto Pantang Pulang Sebelum Api Padam Walaupun Nyawa Taruhannya, kita melihat sosok petugas pemadam kebakaran yang bekerja dengan siap siaga hadir dalam penyelamatan jiwa, melakukan tugas dengan iklas tanpa pamrih ,tanpa mengharap pujian dan sanjungan, memberi pelayanan pemadaman kebakaran dan penyelamatan, ujarnya.
Pada apel tersebut juga Wakil Walikota menyerahkan satu unit motor kepeda petugas damkar sebagai penghargaan atas jasa yang telah ditunjukkan. Selain itu sebelum apel dimulai juga diserahkan pigam penghargaan bagi pelajar kota bima berprestasi, dan yang akan menimba pengalaman di Nevada Amerika Serikat. Dipesankannya pula kepada para pelajar yang akan berangkat menuju Nevada agar menjaga kesehatan dan juga nama baik daerah. “Jadikan ini sebagai ajang untuk mencari wawasan dan teman baru sebanyak-banyaknya, belajar tentang budaya masyarakat setempat”, ujar Wawali. (LP/H)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar